Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 Vs Malaysia: Garuda Muda Siap Tempur, Jens Raven Kembali Jadi Andalan
Senin, 21 Juli 2025 – 19:26 WIB
Viva – Timnas Indonesia U-23 bersiap menghadapi laga hidup-mati melawan Malaysia U-23 dalam partai pamungkas Grup A Piala AFF U-23 2025. Duel sarat gengsi ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin malam, 21 Juli 2025.
Baca juga:
Legenda Timnas Malaysia Bongkar Cara Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Laga ini menjadi penentu nasib Garuda Muda untuk bisa melangkah ke semifinal. Pelatih Gerald Vanenburg kembali menurunkan skuad terbaiknya dan mempercayakan lini depan kepada Jens Raven, yang sebelumnya dicadangkan saat laga melawan Filipina U-23.
Dalam laga sebelumnya, Indonesia berhasil menang tipis 1-0 berkat gol tunggal dan peran starter Hokky Caraka. Kini, Raven diplot sebagai ujung tombak utama untuk membongkar pertahanan Harimau Muda.
Baca juga:
Profil Syamsir Alam: Eks Bintang Muda Timnas Indonesia yang Banting Setir di Dunia Hiburan
Di bawah mistar, Cahya Supriadi tetap menjadi pilihan utama. Kiper PSIM Yogyakarta ini dipercaya menjaga gawang Garuda Muda dalam laga krusial malam nanti.
Barisan pertahanan akan dihuni empat bek yang tampil konsisten: Kakang Rudianto, Kadek Arel, Alfharezzi “Buffon”, dan Doni Tri Pamungkas. Kuartet ini diharapkan bisa meredam agresivitas serangan Malaysia yang dikenal cepat dan tajam.
Baca juga:
Top! Elkan Baggott Masuk Skuad Ipswich Town di Liga Inggris 2025/2026
Di lini tengah, Vanenburg menurunkan trio Robi Darwis, Rayhan Hannan, dan Toni Firmansyah. Ketiganya akan menjadi penyeimbang sekaligus motor penggerak serangan Indonesia.
Untuk sektor depan, Victor Dethan dan Rahmat Arjuna akan mendampingi Jens Raven. Kombinasi ini diharapkan bisa memecah kebuntuan dan menciptakan peluang emas bagi Indonesia.
Berikut susunan pemain Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia U-23:
Kiper: Cahya Supriadi
Little: Rudinto's March, Aree, Alphazharezzi Buffon, The Donis Tri Future
Gelandang: Robi Darwis, Rayhan Hannan, Toni Firmansyah
Penyerang: Victor Dethan, Rahmat Arjuna, Jens Raven
Pelatih: Gerald Vanenburg
Halaman Selanjutnya
Berikut susunan pemain Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia U-23: